Minggu, 05 Maret 2017

Sendratari Ramayana : Anoman, Sosok yang Menjadi Sorotan

A
noman, merupakan tokoh utama dalam Sendratari Ramayana kali ini karena tema dari acara tersebut adalah Anoman Obong. Tokoh Anoman diperankan oleh Muhammad Dinar, 17, yang merupakan murid dari sanggar tari Kridobudoyo. Dinar yang masih bersekolah di SMK 8 Surakarta jurusan seni tari menyatakan bahwa ia berlatih sebagai tokoh Anoman untuk acara ini selama 4 hari. Karena postur tubuhnya yang tidak terlalu besar ia dipilh sebagai tokoh Anoman yang memiliki karakter lincah. Sejak TK ia telah mengikuti sanggar untuk berlatih tari jadi tidak ada kesulitan untuk memerankan tokoh Anoman tetapi masih  membutuhkan referensi untuk menjadi tokoh Anoman. Oleh karena itu ia juga melihat referensi dari guru-gurunya yang pernah memerankan tokoh Anoman serta melihat di internet.

“Yang beda dengan tema-tema sebelumnya ya nanti ada semburan-semburan api sama bakar-bakaran”, ulas Dinar. Seluruh penonton memang terpukau dengan sosok Anoman karena tariannya yang lincah dengan deselingi tarian modern breakdance apalagi dengan penutupan pertunjukkan ini. Karena bertemakan Anoman Obong, tidak heran semburan api dan bambu yang dibakar dengan api diakhir pertunjukkan menjadi ciri khas dalam tema tersebut.
Menurut salah satu penonton, Simo, 46, asal solo merasa terpukau dengan acara ini. “Saya dan keluarga memang selalu menonton acara ini karena bagus dan menarik apalagi ada yang nyembur api tadi”, tambahnya. Sanggar tari Kridobudoyo yang diketuai oleh Wahyudi, selain tokoh Anoman yang merupakan tokoh utama, juga ditampilkan tokoh Rama, Shinta tari kupu, tari merak, tari kidang, tari dewi-dewi. Sementara itu pada paemain gamelan dimainkan oleh anak-anak Institusi Seni Indonesia Surakarta. Acara yang selalu diadakan tiap malam bulan purnama tersebut memang membuat penontonnya takjub disetiap temanya. Selain sebagai pelestari budaya acara tersebut sebagai edukasi untuk memperkenalkan cerita-cerita ramayana yang dikemas dalam sendratari kepada khalayak umum.  Alangkah baiknya jika bukan hanya para pemain yang terlibat untuk tetap menjaga budaya tersebut tetapi juga masyarakat umum yang turun langsung untuk menjaganya.

Sosok anoman yang merupakan tokoh utama.

Sendratari Ramayana bertemakan Anoman Obong diselenggarakan pada tanggal 7 November 2014 pada pukul 19.30 WIB. Acara tersebut diselenggarakan di Open Stage Taman Balaikambang. Acara tersebut berlangsung dengan meriah yang disaksikan oleh warga solo dan luar solo bahkan luar negeri. 

0 komentar:

Posting Komentar